Inilah.com - Terkini |
- Produk Meja Unik Berbentuk Kaset
- Suryo Prabowo Tuntut Singapura Minta Maaf
- Ini Janji Wenger Sebelum Bursa Transfer Ditutup
- Hujan Deras, Sejumlah Jalan Banjir & Pohon Tumbang
- Fu Haifeng/Zhang Nan Rebut Emas Ganda Putra
- Ini Kunci Kemenangan Bali United
Produk Meja Unik Berbentuk Kaset Posted: 19 Aug 2016 12:30 PM PDT INILAHCOM, Jakarta - Anda para penggemar furnitur unik yang ingin bernostalgia dengan kaset, kini sudah ada produk meja dengan bentuk kaset. Taybles adalah produk meja dengan bentuk seperti audio-tape cassette (kaset).
Meja ini dilengkapi dengan lampu-lampu LED, tempat penyimpanan (kompartemen), tempat menaruh minuman, dan lain-lain.
Meja Taybles bisa dibeli melalui tautan berikut. Simak juga detail di sini. Tonton videonya di bawah: |
Suryo Prabowo Tuntut Singapura Minta Maaf Posted: 19 Aug 2016 12:07 PM PDT INILAHCOM, Jakarta - Mantan Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letnan Jenderal TNI (Purn) Johannes Suryo Prabowo menuntut Pemerintah Singapura meminta maaf atas kejadian yang menimpanya di Bandara Changi. "Minta maaf, bukan hanya penjelasan. Berhenti menunjukkan sikap permusuhan dengan bangsa Indonesia," kata Suryo Prabowo di Jakarta, Jumat (19/8/2016). Mantan Pangdam Jaya itu berharap agar Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Singapura membuat sistem pendampingan bagi setiap WNI di Singapura. "Jangan bisanya cuma menyampaikan penjelasan Singapura," katanya. Atas kejadian yang dialaminya, Suryo mengimbau agar masyarakat Indonesia jangan ke Singapura, apabila tidak mendesak. "Kalau belanja barang yang enggak penting-penting amat enggak usah ke Singapura lah. Bangun kemandirian, jangan minder dan mudah kagum, " tuturnya. Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengaku telah mengirim surat kepada Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) agar menyampaikan nota protes kepada Pemerintah Singapura terkait tindakan Imigrasi Singapura kepada Suryo Prabowo. "TNI sudah berkoordinasi, begitu juga Kepala BAIS sudah menyampaikan protesnya kepada Atase Pertahanan yang ada di Indonesia," kata Gatot usai membuka Kejurnas Karate Piala Panglima TNI Ke-IV Tahun 2016, di GOR Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat. Pernyataan itu dikeluarkan untuk menanggapi soal masuknya Suryo Prabowo dalam daftar hitam saat transit di Bandara Changi, Singapura. "Bisa saja, suatu saat saya akan di 'black list' juga," katanya. Ia pun menyayangkan tindakan imigrasi Singapura yang tidak menjelaskan alasan di'blacklist'nya mantan prajurit TNI itu. "Kalau memang tidak benar seharusnya menyampaikan permohonan maaf dan mengantarkan pak Suryo untuk mengurus penerbangannya. Bukannya salah, dan terus pergi. Etikanya kan demikian," katanya. Namun pada kenyataannya, pihak Imigrasi Singapura tidak menyampaikan permohonan maafnya kepada Suryo Prabowo. "Saya sendiri sebagai Panglima TNI tidak senang dengan pemerintah Singapura yang memperlakukan mantan prajurit TNI seperti itu," tegas Gatot. Diberitakan sebelumnya, Suryo Prabowo sempat tertahan saat transit di Bandara Changi (17/8/2016). Ketika itu Suryo baru pulang dari Fiji menumpangi maskapai Fiji Airways. Sebelum sampai di Indonesia, Suryo transit di Bandara Changi. Saat itu, Suryo baru mengetahui namanya masuk dalam daftar hitam (black list) orang yang dilarang masuk ke Singapura. Atas peristiwa yang dialaminya, Suryo meminta Pemerintah Indonesia untuk melindungi martabat bangsa di luar negeri, sekecil apapun status dan profesinya. [tar] |
Ini Janji Wenger Sebelum Bursa Transfer Ditutup Posted: 19 Aug 2016 12:04 PM PDT INILAHCOM, London - Arsene Wenger berjanji kepada fans Arsenal akan mendatangkan bek baru sebelum bursa transfer ditutup akhir Agustus ini. Wenger kekurangan stok pemain belakang setelah Per Mertesacker dan Gabriel mengalami cedera dan diharuskan absen hingga empat bulan. Kabarnya, Wenger masih melakukan negosiasi dengan bek Valencia, Shkodran Mustafi. Kubu The Gunners optimistis bisa menggaet bek asal Jerman tersebut sebelum burs transfer ditutup. "Ya, kami sedang bekerja keras (mendatangkan pemain baru). Anda selalu yakin saya takkan menghamburkan uang, tapi saya ingin memastikan kami siap menggelontorkan uang," ujar Wenger, dikutip dari Mirror. "Andai Mertesacker dan Gabriel tak cedera di pramusim, mungkin kami tak berada dalam tekanan untuk mendatangkan bek, tapi ketika Anda sudah berada dalam tekanan, semua orang tahu itu akan membuat Anda lemah," imbuhnya. Menurut Wenger, mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim ini bukan perkara mudah, karena bukan hanya Arsenal yang membutuhkan pemain belakang. "Kami sudah memantau bursa transfer sejak lama, tapi jika Anda melihat sekeliling Eropa, semua teman saya yang saya hubungi semuanya mencari bek tengah, tapi mereka tak bisa menemukannya," ia mengakhiri. |
Hujan Deras, Sejumlah Jalan Banjir & Pohon Tumbang Posted: 19 Aug 2016 11:52 AM PDT INILAHCOM, Jakarta - Hujan yang mengguyur Ibukota dan sekitarnya pada Jumat (19/8) malam membuat sejumlah jalan tergenang air. Seperti informasi dari TMC Polda Metro Jaya, jalan di sekitar SPBU ring road arah Cengkareng, air tergenang setinggi 20 cm dan masih bisa dilalui. Namun di depan universitas Trisakti hingga Kodim air tergenang setinggi 60 cm sepanjang 100 meter di lajur kiri dan tidak bisa dilalui. Sementara di lajur kanan masih dapat dilalui. Sementara di depan kampus Untar terlihat sebuah mobil mogok akibat genangan air. Genangan air juga terjadi di taman Kemang, Jakarta Selatan dan di dekat TPU Jeruk Purut Puri Mutiara 5, kemudian di depan Gandaria City. Akibat genangan air, lalu lintas dilokasi itu pada Jumat malam terjadi kepadatan. Tak hanya genangan air pasca diguyur hujan, pohon tumbang pun juga terjadi di beberapa wilayah, seperti |
Fu Haifeng/Zhang Nan Rebut Emas Ganda Putra Posted: 19 Aug 2016 11:35 AM PDT INILAHCOM, Rio de Janeiro - Tiongkok akhirnya mampu meraih medali emas Olimpiade 2016 dari bulutangkis setelah ganda putra Fu Haifeng/Zhang Nan mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong di final. Bertanding di Riocentro Pavilion 4, Jumat (19/8/2016), Fu/Zhang mengalahkan Goh/Tan melalui pertarungan rubber gim, 16-21, 21-11, dan 23-21 dalam waktu 67 menit. Ini merupakan medali emas pertama Tiongkok dari bulutangkis. Sebelumnya, medali emas diraih Tontowi Ahmad/Liliyana (Indonesia-ganda campuran), Carolina Marin (Spanyol-tunggal putri), dan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang-ganda putri). Tiongkok masih berpeluang menambah medali emas di nomor tunggal putra dimana Chen Long akan menantang Lee Chong Wei (Malaysia). Pencapian ini jelas merupakan sebuah penurunan dimana empat tahun di London Tiongkok menyapu bersih medali emas di semua nomor. Medali perunggu ganda putra diraih pasangan Inggris Raya, Marcus Ellis/Chris Langridge usai menaklukkan pasangan Tiongkok, Chai Biao/Hong Wei. |
Ini Kunci Kemenangan Bali United Posted: 19 Aug 2016 11:32 AM PDT INILAHCOM, Bali - Pelatih Bali United, Indra Sjafri menilai kehadiran tiga pemain senior yang sebelumnya cedera menjadi kunci sukses timnya mengalahkan Sriwijaya FC. Ketiga pemain itu adalah Syakir Sulaiman, I Gede Sukadana, dan Ahn Byung-Keon. Bertanding dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Pradipta, Gianyar, Bali, Jumat (19/8/2016), tim berjuluk Serdadu Tridatu itu unggul tipis 1-0. Gol semata wayang Bali United dicetak Fadhil Sausu menit ke-43 melalui titik putih setelah wasit yang memimpin pertandingan Bahrul Ulum menilai bek Sriwijaya FC Wildansyah menyentuh bola di area terlarang. "Setelah kembali beberapa pemain, permainan kami sudah kembali. Saya mengapresiasi penuh kerja keras pemain dan mereka bisa pulih dari cedera. Memang rekomendasi dari dokter belum boleh main. Tapi saya butuh, dan syukurlah hingga akhir mereka tidak cedera," kata Indra Sjafri usai laga. Sementara itu kapten Bali United, I Made Wirahadi menyebut sebelum pertandingan semua pemain bertekad memenangkan pertandingan. Selain bermain di kandang, kemenangan sangat perlu untuk mendongkrak peringkat mereka di klasemen sementara. Dengan hasil ini, Bali United merangsek ke peringkat delapan setelah mengoleksi poin 21 dari 16 laga yang telah dilakoni. "Pemain Bali United dari sebelum pertandingan kami memang sudah bertekad harus menang, bagaimanapun caranya. Dan bahagia sekali kerja keras kami sepanjang pertandingan membuahkan hasil tiga poin penuh," tuturnya.[rza] |
You are subscribed to email updates from Inilah.com - Terkini. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Posting Komentar