news.detik |
- Neuer Sudah Kembali Berlatih Penuh
- Hashim Tuding Tim Jokowi-JK Bocorkan Surat Pemberhentian Prabowo di TNI
- Piala Dunia di Depan Mata, Stadion Arena Amazonia Masih Berantakan
- Neymar Siap Jadi Bintang
- Sneijder, Robben, dan Van Persie Paling Diwaspadai Spanyol
- Penyu Tempayan Prediksikan Brasil Menangi Laga Perdana
Neuer Sudah Kembali Berlatih Penuh Posted: 11 Jun 2014 11:42 AM PDT Bahia - Kabar baik datang untuk tim nasional Jerman. Penjaga gawang Manuel Neuer telah kembali berlatih secara penuh bersama skuat. Ia juga dipastikan dapat bermain di laga awal Nationalmannschaft. Neuer sudah menepi dari lapangan hijau sejak membela klubnya di final DFB-Pokal. Kiper 28 tahun tersebut mengalami cedera pada bahunya. Bahkan posisinya sebagai kiper utama Die Mannschaft sempat bakal digantikan oleh kiper kedua Jerman, Roman Weidenfeller yang bermain apik bersama Borrusia Dortmund musim lalu. Tapi Rabu (11/6) kemarin, Neuer sudah ikut berlatih penuh bersama skuat, dan Andreas Kopke--pelatih kiper Jerman-- yakin bahwa anak asuhnya siap untuk kembali merumput. "Manuel kembali berlatih penuh hari ini sehingga dia mampu merasakan bahunya," ujar Kopke saat konferensi pers yang dilansir di laman resmi FIFA. "Segalanya menjadi baik untuknya, Manuel mempunyai pengalaman yang cukup dan kami sedang membicarakan tentang kondisi lengannya. Ini bukan tentang sebuah ketidakpercayaan. Manuel sepenuhnya fit," imbuhnya. (nds/din) |
Hashim Tuding Tim Jokowi-JK Bocorkan Surat Pemberhentian Prabowo di TNI Posted: 11 Jun 2014 11:36 AM PDT Jakarta - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo menilai ada keanehan dalam bocornya surat pemberhentian Prabowo Subianto dari TNI. Menurutnya, adanya kasus tersebut menunjukkan kubu lawan sudah sangat cemas. "Ini sudah keliatan sekali dokumen-dokumen rahasia menurut undang-undang itu rahasia, tidak boleh dibocorkan. Tapi saya kira ini menunjukkan bahwa pihak Jokowi Jk sangat cemas," kata Hashim usai menghadiri deklarasi dukungan Prabowo Hatta oleh 'Sakti' di Restoran Nelayan, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (11/6/2014). Lanjutnya, Hashim melihat kondisi terkini elektabilitas pasangan Jokowi JK sudah stagnan dan cenderung turun. "Dan Prabowo Hatta cenderung naik terus," ungkapnya. Ia menjelaskan permasalahan ini merupakan black campaign yang tak jauh dari fitnah isu HAM terhadap Prabowo Subianto. Baginya persoalan HAM telah usai. "Dan 5 tahun lalu kita harus ingat persoalan HAM tidak dipersoalkan sama sekali. Waktu itu KPU sudah loloskan Pak Prabowo sebagai cawapres. Tahun ini KPU telah loloskan Prabowo sebagai capres. So saya kira persoalan HAM sudah selesai," jelasnya. "Jadi kubu lawan yang membocorkan dokumen pemecatan tersebut?" Tanya wartawan. "Oh sudah pasti. Sudah pasti," tegas Hashim. |
Piala Dunia di Depan Mata, Stadion Arena Amazonia Masih Berantakan Posted: 11 Jun 2014 11:33 AM PDT Manaus - Kesiapan Brasil sebagai tuan rumah kembali dipertanyakan. Piala Dunia akan dimulai dalam hitungan jam, tapi masih ada stadion yang masih jauh dari siap untuk bisa dipakai menggelar pertandingan. Stadion yang kondisinya masih mengkhawatirkan adalah Arena Amazonia di Kota Manaus. Padahal stadion yang terletak di tengah Hutan Amazon ini bakal menggelar laga panas antara Inggris kontra Italia, Minggu (15/6/2014) dinihari WIB. Mirisnya, satu bagian yang belum siap dari stadion ini adalah bagian yang sangat penting: lapangan. Dari foto yang diambil oleh jurnalis yang dilansir oleh Metro, memperlihatkan sisi lapangan yang masih belum siap. Lapangan tampak ditumbuhi oleh rumput kering berwarna kecoklatan dan tidak merata. Selain itu di lapangan tersebut juga belum dilengkapi garis dan lingkar lapangan. Secara keseluruhan, lapangan bisa dikatakan dalam kondisi yang belum layak untuk digunakan dalam pertandingan sekelas Piala Dunia. Dari foto tersebut juga terlihat beberapa pekerja masih mengerjakan lapangan. Apa yang terjadi di Arena da Amazonia ia seolah memperlihatkan apa yang ditakutkan oleh Roy Hodgson. Manajer Inggris tersebut pernah mengatakan bahwa kota Manaus tak layak untuk menjadi kota penyelenggara Piala Dunia. Hal tersebut bukan tanpa alasan, di kota yang hanya bisa ditempuh dengan pesawat atau perahu ini dianggap mempunyai suhu udara dan tingkat kelembaban yang tidak ideal untuk bermain sepakbola. (cas/din) |
Posted: 11 Jun 2014 11:31 AM PDT Rio de Janeiro - Neymar mengaku gugup jelang Piala Dunia pertamanya. Namun dia memastikan bahwa dirinya siap menghadapi tekanan dan memikul tanggung jawab di timnas Brasil. Piala Dunia 2014 akan jadi Piala Dunia pertama bagi Neymar. Pemain berusia 22 tahun itu pun digadang-gadang akan jadi bintang di turnamen yang akan digelar di negaranya sendiri itu. Menghadapi turnamen besar pertamanya bersama Selecao, Neymar mengaku gugup. Kendati demikian, pemain Barcelona itu memastikan bahwa dia siap memimpin Brasil menuju gelar juara dunia keenam. "Bohong jika saya bilang saya benar-benar tenang. Tentu saya tegang, gugup. Semoga saya bisa mengatasi rasa gugup saya," sahut Neymar kepada Sport Bild seperti dikutip ESPN. "Tapi itu bukan beban untuk saya. Saya suka tekanan itu, dan saya tidak akan lari dari itu. Saya mengambil tanggung jawab itu karena ini adalah impian besar saya untuk memenangi gelar di negara saya sendiri, dengan dukungan fans Brasil. Saya siap jadi bintang di turnamen ini," katanya. Bertindak sebagai tuan rumah, Brasil tergabung di Grup A bersama dengan Meksiko, Kroasia, dan Kamerun. Tim arahan Luis Felipe Scolari itu akan mengawali turnamen dengan laga melawan Kroasia, 12 Juni mendatang. (din/nds) |
Sneijder, Robben, dan Van Persie Paling Diwaspadai Spanyol Posted: 11 Jun 2014 11:30 AM PDT Curitiba - Javi Martinez menyebut ada tiga pemain Belanda yang paling berbahaya bagi Spanyol. Tiga pemain yang dimaksud Martinez adalah Wesley Sneijder, Arjen Robben, dan Robin van Persie. Spanyol dan Belanda akan bertemu pada pertandingan pertama Grup B Piala Dunia 2014, 13 Juni besok. Pertemuan kedua tim merupakan ulangan final Piala Dunia 2010, yang saat itu dimenangi Spanyol dengan skor 1-0. Martinez menganggap lini serang Belanda dihuni oleh pemain-pemain yang sangat membahayakan. Timnya pun tak boleh menurunkan level kewaspadaan. "Ancaman terbesar dari mereka adalah tiga pemain top mereka: Sneijder, Robben, dan Van Persie," ujar Martinez yang dikutip AS. "Robben sangat bagus dalam serangan balik dan pintar memanfaatkan ruang," lanjut rekan setim Robben di Bayern Munich ini. "Saya bicara dengan Arjen kemarin (soal final Piala Dunia 2010). Dan kami memikirkan soal peluang yang dia miliki di final, ketika menghadapi Iker Casillas. Terima kasih, Tuhan, dia tak menyia-nyiakan peluang di final Liga Champions 2013," kata Martinez. (cas/mfi) |
Penyu Tempayan Prediksikan Brasil Menangi Laga Perdana Posted: 11 Jun 2014 11:27 AM PDT Praia do Forte - Tim nasional Brasil diprediksi bakal mampu mengalahkan Kroasia di laga pembuka Piala Dunia 2014. Begitu seperti diperkirakan oleh penyu tempayan bernama Cabecao di cagar alam Praia do Forte. Dalam perhelatan Piala Dunia di Brasil, seekor binatang 'peramal' kembali turut meramaikan. Kali ini, seekor penyu tempayan yang dipilih untuk memprediksi hasil laga. Caranya, ada dua ikan yang digantung di bawah bendera negara yang tengah bertanding, dan di antara keduanya juga digantung ikan sebagai penanda hasil imbang. Laga Brasil melawan Kroasia menjadi pertandingan pertama yang diprediksi oleh penyu yang sudah berusia 25 tahun itu. Hasilnya, Cabecao tanpa ragu memilih ikan yang menggantung di bawah bendera Brasil. Dengan begitu, Selecao pun diprediksi bakal memenangi pertandingan pertama Grup A yang berlangsung di Arena de Sao Paulo, Jumat (13/6/2014) dinihari WIB. Soal melakukan ramalan dengan hewan ini mulai marak sejak Piala Eropa 2008. Kala itu, seekor gurita bernama Paul mampu menebak dengan tepat hasil laga turnamen di Polandia-Ukraina, yang mana Spanyol berhasil menjadi juaranya. Ada sebuah alasan di balik pemilihan penyu tempayan sebagai binatang 'peramal' di Piala Dunia 2014. Penyu tempayan merupakan spesies yang tercancam punah karena pantai habitat mereka mengalami kerusakan. Selain itu, perburuan dan keberadaan predator di alam bebas juga turut mempercepat berkurangnya populasi hewan yang bisa hidup selama 75 tahun itu. As melansir bahwa dengan adanya ramalan ini, diharapkan bakal membantu publik untuk memberikan perhatian atas pelestarian penyu tempayan. (nds/cas) |
You are subscribed to email updates from news.detik To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Posting Komentar