news.detik

0 komentar

news.detik


Gol Tunggal Soldado Menangkan Spurs atas Cardiff

Posted: 02 Mar 2014 10:36 AM PST

London - Tottenham Hotspur memetik poin penuh dalam lanjutan Premier League. Menjamu Cardiff City, Spurs menang tipis 1-0 berkat gol tunggal Roberto Soldado.

Dalam pertandingan di White Hart Lane, Minggu (2/3/2014) malam WIB, Spurs membuka skor di menit ke-28. Tim tuan rumah mencetak gol lewat sontekan Soldado usai memanfaatkan serangan balik.

Andros Townsend mengawali serangan balik Spurs dan mengirim bola kepada Emmanuel Adebayor. Penyerang asal Togo itu kemudian mengoper bola kepada Soldado yang dengan tenang mengontrol bola sebelum memasukkannya ke dalam gawang.

Dua menit berselang, Cardiff nyaris menyamakan kedudukan. Tapi tandukan Steven Caulker yang berdiri bebas menyambut sebuah sepak pojok masih membentur mistar gawang.

Sampai pertandingan usai, kedua tim sama-sama tak mampu menambah gol. Skor 1-0 untuk keunggulan Spurs bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Dengan tambahan tiga poin, Spurs masih menjaga asa untuk finis di posisi empat besar. Mereka kini ada di peringkat lima dengan 53 poin, teringgal empat ankgka dari Manchester City yang ada di urutan keempat namun masih punya dua pertandingan untuk dimainkan.

Sementara itu, Cardiff masih belum beranjak dari zona degradasi. Mereka masih terpaku di urutan ke-19 dengan 22 poin.Next

(nds/din)

Gol Spektakuler Toure yang Menggoyahkan Sunderland

Posted: 02 Mar 2014 10:06 AM PST

London - Unggul lebih dulu, Sunderland pada akhirnya harus menyerah dari Manchester City. Kapten 'Si Kucing Hitam' John O'Shea menilai gol spektakuler Yaya Toure jadi titik balik laga.

Sunderland sempat di atas angin pada laga final Piala Liga Inggris yang digelar di Wembley, Minggu (2/3/2014) malam WIB. Lewat sebuah serangan balik, Fabio Borini membawa mereka unggul di menit ke-10. Skor ini bertahan hingga turun minum.

Namun 10 menit babak kedua berjalan, Sunderland harus kehilangan keunggulan. Mendapatkan umpan dari Pablo Zabaleta, sepakan melengkung Toure dari luar kotak penalti mengarah ke pojok kiri atas gawang tak mampu dijangkau Vito Mannone.

Gol ini diakui O'Shea memberikan pukulan untuk timnya. Terbukti ketika hanya semenit berselang mereka kembali kebobolan lewat Samir Nasri. Gol Jesus Navas kemudian jadi penegas kemenangan City di akhir-akhir pertandingan.

"Kami sangat kecewa. Kami memulai pertandingan dengan tepat seperti yang kami inginkan. Kami hebat dalam melakukan serangan balik, mencetak sebuah gol fantastis," kata O'Shea kepada Sky Sports dikutip sportsmole.

"Lalu mereka mencetak sebuah gol luar biasa untuk menyeimbangkan skor. Dia (Yaya Toure) memasukkan bola ke sudut atas dari jarak 30 yard dan kami kehilangan sedikit organisasi permainan untuk beberapa saat. Dan itu membuat kami kebobolan gol kedua," tandasnya.

(raw/nds)

Sebelum Ditangkap, Pelaku Pelecehan Seksual di JPO DPR Ditembak di Kaki

Posted: 02 Mar 2014 10:02 AM PST

Senin, 03/03/2014 00:42 WIB

Pelaku pelecehan (Foto: twitter/@PolsektroTabang

Jakarta - Polisi berhasil menangkap pelaku perampokan disertai pelecehan seksual di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) DPR/MPR. Saat akan ditangkap, tersangka yang bernama Ifan Taufik (27) alias Ivan itu berusaha melawan dan melarikan diri. Petugas terpaksa melumpuhkannya dengan timah panas.

"Pelaku berusaha melawan saat akan ditangkap sehingga terpaksa kami tembak kakinya," kata Kapolsek Tanah Abang AKBP Kus Subiantoro kepada wartawan, Minggu (2/3/2014).

Pria asal Wamena, Papua, tersebut menderita luka tembak di betis sebelah kanan. Residivis kasus perampokan itu kemudian dibawa ke rumah sakit setempat untuk diberikan perawatan medis.

"Kini tersangka kami amankan di Mapolsek Tanah Abang," ucap Kus.

Pria yang telah 3 kali keluar masuk Lapas Cipinang ini dijerat KUHP pasal 365 tentang pencurian dengan kekerasan. Ivan diancam dengan pidana penjara di atas 5 tahun.

Ivan merampok seorang karyawati swasta dengan menekankan tangannya ke dada perempuan tersebut. Karena takut, perempuan yang berpakaian seksi tersebut terpaksa menyerahkan uangnya sebanyak Rp 1,2 juta kepada Ifan pada Sabtu (1/3) lalu sekitar pukul 08.00 WIB.

Tak ada seorang pun yang menyaksikan peristiwa tersebut. Pada saat itu hanya ada Ivan dan korban di JPO DPR/MPR.


KBS kembali kehilangan satu satwa koleksinya.Kali ini giliran Anoa Jantan asal Sulawesi yang mati. Saksikan liputan lengkapnya dalam program "Reportase Malam" pukul 02.44 WIB hanya di Trans TV

(kff/trq)

Punya informasi penting yang ingin Anda laporkan? Atau punya #FotoUnik? Kirim ke PASANGMATA.COM .



Sponsored Link

SiMolek Hadir Perdana di Tanah Abang

Posted: 02 Mar 2014 10:00 AM PST

Tunda Pembahasan RUU KUHAP dan KUHP!

Pembahasan RUU KUHAP dan RUU KUHP atas inisiatif pemerintah kini sedang bergulir di DPR. Pembahasan ini menuai pro kontra karena masa kinerja DPR yang singkat pasca Pemilu 2014, banyak materi mendasar yang perlu dikritisi dan tidak melibatkan pihak yang terkait. KPK mengirimkan surat ke Presiden dan pimpinan DPR, minta agar pembahasan RUU KUHAP ditunda. Bila Anda setuju dengan KPK, pilih Pro!

Kebobolan Paling Sedikit, City Samai Chelsea

Posted: 02 Mar 2014 09:46 AM PST

Jakarta - Kokohnya pertahanan Manchester City turut menjadi faktor kunci mereka dalam meraih gelar juara Piala Liga Inggris. City kini menyamai rekor kebobolan paling sedikit yang ditorehkan Chelsea.

Piala Liga Inggris jadi trofi juara The Citizens bersama Manuel Pellegrini di musim ini yang diperoleh usai menundukkan Sunderland 3-1 di partai puncak yang digelar di Wembley, Minggu (2/3).

City tertinggal lebih dulu lewat gol Fabio Borini yang berhasil dibalas oleh Yaya Toure di awal babak kedua. Samir Nasri membalikkan keadaan tidak lama kemudian sebelum Jesus Navas menentukan hasil pertandingan.

Memulai kompetisi dari babak ketiga, City secara keseluruhan mencetak 22 gol (termasuk di babak tambahan) dalam enam pertandingan dan cuma kebobolan dua gol.

City kebobolan gol pertamanya ketika mengalahkan tim divisi Championship Leicester City 3-1 pada laga babak keempat (17/12/2013) sebelum akhirnya dijebol Borini pada laga puncak tadi.

Dicatat Opta, dua gol yang bersarang di gawang City itu adalah jumlah kemasukan paling sedikit oleh tim juara di sepanjang turnamen. Jumlah itu sebelumnya pernah dibuat Chelsea yang juara pada musim 2006/07.

Dengan sukses ini, City kian dekat dengan ambisi merebut Quadruple di akhir musim. Seperti diketahui, pasukan Manuel Pellegrini itu masih bertahan di Premier League,Piala FA dan Liga Champions.

(rin/raw)

Kebakaran di Pasar Klender Lama Diduga dari Korsleting Listrik TV

Posted: 02 Mar 2014 09:34 AM PST

Senin, 03/03/2014 00:34 WIB

Desi Puspasari - detikNews

Foto: Kebakaran di Klender (Desi Puspasari/detikcom)

Jakarta - Api yang membakar di Pasar Klender Lama, Jakarta Timur, telah berhasil dipadamkan. Petugas menduga api berasal dari korsleting listrik dari televisi di salah satu lapak atau kios.

"Jadi berasal dari korsleting listrik, lalu tabung televisinya meledak," ujar salah satu petugas Sudin Damkar Jakarta Timur, Yoto Sunaryo, saat ditemui di lokasi, Minggu (2/3/2014).

Yoto menambahkan, api tiba-tiba saja muncul sekitar pukul 22.15 WIB. Tak lama, api langsung merambat ke 15 kios yang terbuat dari kayu.

"Lebih banyak kios buah yang terbakar. Tapi, ada juga kios service televisi. Jumlah kios ada 15 kios yang terbakar," kata Yoto.

Saat memadamkan api, petugas juga menggunakan bahan wipol. Petugas menduga ada beberapa bahan kimia di lokasi yang berada di dekat fly over Klender itu.

"Ada karbit, tabung televisi," lanjut Yoto.

Kios yang terbuat dari kayu dan tripleks juga menyulitkan petugas untuk memadamkan api. Saat ini api sudah berhasil dijinakkan. Sempat juga terdengar ledakan kecil saat pendinginan tetapi tidak berdampak apa-apa.

Kerugian akibat kejadian ini diperkirakan mencapai Rp 200 juta. Beruntung tidak ada korban jiwa dari kejadian ini.

(dha/trq)

Punya informasi penting yang ingin Anda laporkan? Atau punya #FotoUnik? Kirim ke PASANGMATA.COM .



Sponsored Link


Posting Komentar