Inilah.com - Terkini |
- Piyu dan Adiguna Duet Cadas
- Shahar akan Buktikan Kemampuannya di Myanmar
- Polisi Terus Usut Wanita Tabrak Rumah Adiguna
- Ini Alasan Ancelotti Mainkan Bale Sebagai Starter
- Indomobil Beli 7.290 Saham Wahana Inti
- Senat AS Juga Marah NSA Menyadap Dunia
Posted: 29 Oct 2013 10:38 AM PDT Vika Dewayani Widyapurna, istri dari Adiguna Sutowo membantah jika suaminya yang telah melakukan perusakan, dengan cara menabrakan mobil ke rumah mereka di Jalan Pulomas Barat VII RT 03/10, Pulogadung, Jakarta Timur. |
Shahar akan Buktikan Kemampuannya di Myanmar Posted: 29 Oct 2013 10:14 AM PDT INILAH, Bandung - Penjaga gawang Persib, Shahar Ginanjar sangat bersyukur namanya tercantum dalam daftar 30 pemain Tim Nasional (Timnas) U-23, yang dirilis Badan Tim Nasional (BTN) mewakili tim Indonesia di ajang Sea Games 2013 di Myanmar. "Perasaannya Alhamdulilah senang dan bangga," ucap Shahar saat dihubungi wartawan. Shahar menuturkan, untuk bisa menembus skuat Garuda Muda bukanlah perkara gampang. Pemain asal Purwakarta ini harus bersaing dengan sederet kiper kondang lainnya seperti Kurnia Meiga dan Andretani Ardhyasa. Kendati sudah berhasil bergabung bersama timnas U-23, namun bagi Shahar, perjuangan sesungguhnya sudah menanti di Myanmar. Sebab menurutnya pada ajang pesta olahraga antar negara di Asia Tenggara inilah yang menjadi uji kemampuan sesungguhnya. "Semua proses dari kerja keras yang membuahkan hasil baik. Tapi perjuangan bukan yang sekarang, masih ada perjuangan buat nanti di Sea Gamesnya," ujarnya. Oleh sebab itu, guna menyongsong persaingan untuk menempati posisi kiper skuat Garuda, Shahar pun kian gencar mengasah mental bertandingnya. Di samping itu skill individu pemain berusia 22 tahun ini harus bisa menarik perhatian pelatih Rahmad Darmawan supaya menggunakan jasanya. "Persiapan mental saja, untuk lebih baik. Ya yang saya harapkan di sini sikap fair saja, semua bisa terjadi, yang penting berusaha memberi yang terbaik," jelasnya. Lebih jauh di Sea Games Myanmar nanti Shahar berharap skuat Garuda bisa membawa bendera Indonesia berkibar di podium tertinggi. "Semua harapan pemain bisa memberikan hasil baik, dan emas itu yang ditargetkan PSSI," tandasnya.[ito] |
Polisi Terus Usut Wanita Tabrak Rumah Adiguna Posted: 29 Oct 2013 10:10 AM PDT INILAH.COM, Jakarta - Pihak kepolisian tetap mengusut kasus pengerusakan rumah milik pengusaha Adiguna Sutowo di Jalan Pulomas Barat VII, Pulogadung, Jakarta Timur. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto memang enggan mengomentari keterangan Adiguna Sutowo, namun ia menyampaikan berdasarkan fakta dari keterangan saksi. "Penyidik tetap mengusut, karena ada laporan saudara Vika," kata Rikwanto di Jakarta, Selasa (29/10/2013). Rikwanto menjelaskan, laporan yang ada di sini dengan nomor polisi 1852/bulan 10 tahun 2013 dan dilaporkan pada hari Sabtu, 26 Oktober 2013, pukul 17.30 Wib tentang perbuatan tidak menyenangkan dan perusakan pasal 335 dan pasal 406 KUHP. "Untuk motif sedang digali. Namun dari beberapa saksi belum mengetahui (motif), tiba-tiba datang marah dan menabrakkan mobil disitu. Sebelumnya tidak ada intimidasi atau ancaman," ujarnya. Di samping itu, Rikwanto menuturkan penyidik juga akan memanggil H dalam minggu ini untuk hadir dimintai keterangannya. "H dalam proses pemanggilan, dalam minggu ini diharapkan dia hadir untuk diperiksa," ucap dia. Sebelumnya, pada Senin (28/10/2013) kemarin, pengusaha Adiguna Sutowo dan gitaris grup band Padi Piyu menggelar konferensi pers di Thamrin City, Jakarta Pusat untuk membantah isu yang menyebutkan pelaku pengrusakan rumah Adiguna Sutowo adalah istri dari Piyu Padi yang bernama Anastasia Florina Limasnax atau Florence atau perempuan berinisial F. Dan pada kesempatan itu, Adiguna Sutowo mengakui bahwa orang yang menabrakkan mobil ke rumahnya adalah dirinya sendiri dengan menggunakan Mercy S350 bernopol B 712 NDR.[ris] |
Ini Alasan Ancelotti Mainkan Bale Sebagai Starter Posted: 29 Oct 2013 10:08 AM PDT INILAH.COM, Madrid - Gareth Bale tampil kurang menggigit di pertandingan El Clasico melawan Barcelona. Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memaparkan alasan memasangnya sejak awal. Bale didatangkan Madrid dari Tottenham Hotspur pada bursa transfer awal musim dengan harga selangit, diduga sebesar 100 juta Euro (1,7 triliun Rupiah). Namun, permasalahan cedera dan kebugaran membuat pemain berusia 24 tahun itu hingga kini belum dapat menunjukkan performa terbaik bagi Los Blancos. Pada pertandingan El Clasico melawan Barcelona di Estadio Camp Nou, Sabtu (26/10/2013) malam WIB, Ancelotti memainkan Bale sejak awal. Ini adalah kedua kalinya pemain asal Wales itu tampil sebagai starter. Namun, lagi-lagi Bale tak dapat memberikan kontribusi maksimal. Mantan pemain Southampton itu kemudian digantikan oleh Karim Benzema pada menit ke-61. El Merenues menyerah dengan skor 1-2. "Apakah saya memainkan Bale karena bandrol harganya? Bagi saya, Bale sama seperti pemain lainnya. Saya rasa dia pembelian bagus bagi Madrid. Saya memainkannya karena saya rasa dia bisa bermain dan membuat masalah bagi Barcelona," ungkap Ancelotti dilansir Football-Espana. "Saya tak memainkan Benzema sejak awal karena saya tak ingin pertahanan lawan memiliki pandangan jelas tentang pemain yang harus dijaga. Jadi, saya memasang Bale di kiri. Tapi, dia bisa bertukar posisi dengan Angel Di Maria," ia menyambung. Kekalahan ini memang tak merubah posisi Madrid di peringkat ketika klasemen La Liga dengan 22 angka. Namun, Los Blancos kini tertinggal enam angka dari Barca selaku pimpinan klasemen. |
Indomobil Beli 7.290 Saham Wahana Inti Posted: 29 Oct 2013 10:07 AM PDT INILAH.COM, Jakarta - PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS) mengambil saham baru yang dikeluarkan PT Wahana Inti Selaras (Wisel) sebanyak 7.290 saham. Transaksi tersebut sudah mendapat persetujuan dari SUPSLB WIsel 25 Oktober 2013 lalu. Wisel mendapat modal disetor semula sebesa Rp65 miliar yang terdiri dari 65.000. Saat ini mendapat Rp100 miliar yang terdiri dari 100.000 saham. Untuk masing-masing saham dengan nilai nominal sebesar satu juta rupiah. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Selasa (29/10/2013). Transaksi yang dilakukan terhadap Wisel seilai Rp7,29 miliar. |
Senat AS Juga Marah NSA Menyadap Dunia Posted: 29 Oct 2013 10:03 AM PDT INILAH.COM, Washington – Komite Intelijen di Senat AS secara resmi meminta pemerintah mengevaluasi kebijakan operasi intelijen. Ketua Komisi Intelijen Diane Feinstein mengatakan penyadapan terhadap negara sekutu adalah tindakan yang salah. Dia mengatakan, Gedung Putih telah memberi informasi bahwa tindakan seperti itu akan dihentikan. Namun, seorang pejabat pemerintah senior menyatakan belum ada kebijakan semacam itu. Dalam kaitan penyadapan yang membuat dunia murka itu, sejumlah pejabat senior intelijen AS dipanggil untuk dimintai keterangannya oleh DPR Selasa (29/10/2013). Pemerintahan Obama kini tengah menghadapi tekanan baik dari dalam negeri maupun dari dunia internasional. Banyak kalangan tidak percaya jika Presiden AS Barack Obama sampai tidak mengetahui tindakan Badan Keamanan Nasional (NSA) menyadap warga dan pimpinan dunia. Senat sendiri mengaku heran dengan hal tersebut. "Sepengetahuan saya Obama tidak tahu bahwa telepon Merkel disadap sejak 2002. Justru disinilah masalah besarnya," ujar Dianne Feinstein. [BBC/tjs] |
You are subscribed to email updates from Inilah.com - Terkini To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Posting Komentar