Inilah.com - Terkini |
- "Real Madrid Adalah Rumah Kedua Bagi Saya"
- Perangkat Baru Windows Diungkap Pekan Depan?
- Sepak Bola buat Rakyat Palestina Pesta
- Garcia Ingin Jadi Rocker
- Kapten Timnas Brasil Pilih Prancis Lawan di Final
- Swedia vs Belgia, Tes Berat!
"Real Madrid Adalah Rumah Kedua Bagi Saya" Posted: 31 May 2014 01:03 PM PDT INILAHCOM, Madrid - Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, mengatakan dirinya masih nyaman berada di Santiago Bernabeu yang disebutnya sebagai rumah keduanya. Pemain 26 tahun itu telah menghabiskan lima musim berseragam Los Blancos. Lebih dari 100 gol dibuatnya dari 200 pertandingan yang telah dimainkannya. Masa depan pemain asal Prancis itu sempat menjadi pertanyaan menyusul rumor ketertarikan El Real mendatangkan Luis Suarez musim depan. Sejumlah klub besar Eropa seperti Arsenal dan Manchester United sempat dikabarkan berminat menampungnya jika ia benar jadi hijrah. Namun, belakangan hal tersebutb terbukti hanya isapan jempol belaka. Benzema mengaku bermain bagi klub sebesar Real Madrid merupakan sebuah kebanggan tersendiri bagi dirinya. Oleh karena itu, ia ingin melanjutkan karirnya bersama Madrid. "Saya merasa berada di rumah saat bersam Real Madrid. Bermain di Real Madrid merupakan sebuah kesenangan dan membuat diri saya bangga karena mereka adalah klub terbaik di dunia juga karena saya telah melewati masa sulit bersama mereka," demikian pemain internasional Prancis itu kepasa L'Equipe. Salah satu masa sulit Benzema adalah saat Madrid masih dilatih Jose Mourinho. Kemampuan dan kualitas Benzema sempat diragukan oleh pelatih asal Portugal itu. Hal itu ditanggapi positif oleh sang pemain. Benzema malah menjadikan kritik Mourinho sebagai motivasi tampil lebih baik. "Saat saya melihat kata-katanya saya hanya berpikir, apa ini? Kemudian saya meletakannya ke dalam perspektif. Mourinho adalah seorang pria yang senang mengatakan apapun." "Ada banyak kritik dan saya kesal namun saya mengerti bahwa saat saya jengkel saya menyimpannya dalam hati. Saya pesepak bola, saya harus bisa menerima kritik. Dan itulah yang seharusnya," pungkas mantan pemain Olympique Marseille itu. Sumber: Skysport |
Perangkat Baru Windows Diungkap Pekan Depan? Posted: 31 May 2014 01:03 PM PDT INILAHCOM, Jakarta - Microsoft kabarnya akan mengungkap perangkat baru Windows di ajang Computex 2014 yang akan digelar pekan depan di Taiwan. Benarkah? Akun Twitter Microsoft menyatakan bahwa mereka akan mengumumkan perangkat baru Windows di acara Computex 2014.
Kita nantikan saja acara Computex 2014 pekan depan untuk kepastiannya. [ikh] |
Sepak Bola buat Rakyat Palestina Pesta Posted: 31 May 2014 12:49 PM PDT SEPAK Bola telah membuat jutaan rakyat Palestina berpesta. Kini, sejarah besar milik mereka! Jumat (30/5) malam waktu setempat, sosok Asharf Nu'man jadi pahlawan di negara yang telah lama terlibat konflik dengan Israel itu. Dia mencetak gol semata wayang dalam laga final AFC Challange Cup ke gawang Filipina. Kemenangan 1-0 tak hanya mengakhiri perlawanan Filipina. Hasil ini, membuat Palestina berhasil melaju ke putaran Final Piala Asia 2014. Bagi Palestina, ini merupakan kali pertama mereka berlaga dalam gelaran tersebut. Yang lebih hebat, Palestina lolos ke Australia dengan tidak pernah kebobolan. Palestina mengawali langkah di fase terakhir AFC Challenge Cup dengan bermain imbang tanpa gol saat bertemu tuan rumah Maladewa di Grup A. Setelah itu mereka meraih kemenangan 1-0 dan 2-0 atas Kyrgyzstan dan Myanmar. Di babak semifinal, Palestina mampu menekuk Afghanistan dua gol tanpa balas. Palestina menjadi negara terakhir yang memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia 2015. Pada turnamen yang akan dimulai 9 Januari 2015 itu, Palestina akan tergabung di Grup D bersama Jepang, Jordania dan Irak. Keberhasilan tim besutan Jamal Mahmoud membuat ribuan penduduk Palestina turun ke jalan-jalan utama. Sementara pesta perayaan, berpusat di jantung kota Ramallah. Dilansir Gulf Times, pemerintah Palestina sendiri mengadakan nonton bareng di pusat kota Ramallah. Para penonton langsung bersorak gembira setelah wasit membunyikan peluit tanda pertandingan berakhir. "Kami telah membuat sejarah hari ini," demikian teriak salah satu warga sembari mengibarkan bendera Palestina. Presiden palestina Mahmoud Abbas sangat bangga dengan perjuangan tim sepakbola mereka. "Kinerja yang sangat baik dari tim nasional sepakbola kami," kata Abbas. Presiden Maladewa, Abdulla Yameen Abdul Gayoom, langsung menelpon Abbas untuk mengucapkan selamat atas keberhasilan Palestina. [rni] |
Posted: 31 May 2014 12:36 PM PDT MASIH ingat sosok Luis Garcia? Si pencetak gol 'hantu' untuk Liverpool ke gawang Chelsea itu, kini punya banyak aktifitas berbeda seusai gantung sepatu. Banyak pesepakbola yang bermimpi untuk menjadi pelatih seusai pensiun. Namun, Luis Garcia, justru punya impian lain. Luis mengaku sangat menggemari dunia tarik suara. Pria Spanyol itu memiliki cita-cita untuk menjadi seorang penyanyi rock. "Saya memang suka musik. Jika saya tidak menjadi pesepakbola, saya sempat berpikir untuk menjadi rocker. Keinginan itu masih ada sampai sekarang," kata Luis ketika ditemui di Hotel Pullman, Jakarta, Kamis 29 Mei 2014. Pada 14 Januari 2014, Luis resmi gantung sepatu. Dia mengakhiri karir di klub Meksiko, Pumas UNAM. Ketika itu, usia Luis sudah menginjak 35 tahun. "Saya berterima kasih kepada keluarga dan semua pihak yang sudah mendukung karir sepakbola. Khusus kepada Liverpool, saya mengucapkan terima kasih sudah mendapatkan tempat khusus di sini," ucap Luis. Luis Garcia bergabung bersama Liverpool di awal musim 2004/05. Di musim pertamanya, jebolan akademi Barcelona ini sudah menjadi andalan Rafael Benitez di sektor sayap kiri. Namanya semakin dikenal usai mencetak "gol hantu" ke gawang Chelsea di laga semifinal Liga Champions 2004/05. Dan akhirnya, Luis mampu mengantarkan Liverpool menjadi juara. [rni] |
Kapten Timnas Brasil Pilih Prancis Lawan di Final Posted: 31 May 2014 12:11 PM PDT INILAHCOM, Rio de Janeiro - Bek sekaligus kapten timnas Brasil, Thiago Silva, menginginkan timnya bisa berhadapan dengan Prancis di final Piala Dunia 2014. Selecao tercatat sebagai negara yang paling banyak meraih gelar juara Piala Dunia. Sepanjang sejarah gelaran Piala Dunia, Brasil sudah lima kali keluar sebagai yang terbaik. Di Piala Dunia tahun ini, tim Samba difavoritkan bisa menambah gelar juara dunia mereka. Hal tersebut bukan tanpa alasan, skuad Brasil saat ini dihuni oleh sejumlah pemain muda dengan talenta serta kualitas terbaik. Dengan apa yang dimiliki Brasil saat ini, Silva yakin negeranya bisa melangkah jauh hingga ke babak final di depan pendukungnya sendiri. Untuk lawan di partai pamungkas, bek 29 tahun itu senang jika bertemu dengan Prancis. Ternyata Silva punya ambisi terselubung untuk membalas kekalahan Brasil di final Piala Dunia 1998 sekaligus bertemu dengan rekan setimnya di Paris Saint-Germain (PSG), Blaise Matuidi. "Mimpi terbesar saya? Brasil melaju ke final! Tak peduli siapapun lawannya. Final bisa saja Brasil vs Spanyol, pertandingan ulangan Piala Konfederasi 2013 yang mana kami menang 3-0 atau Brasil-Jerman bisa juga kami menghadapi Italia. Pada akhirnya, saya ingin final menghadapi Prancis," jelasnya kepada Le Parisien. "Apakah saya ingin berkumpul dengan Blaise Matuidi? Ya, dan akan sangat spesial memiliki kesempatan baik untuk membalasa dendam kekalahan di final Pila Dunia 1998. Itu adalah kekalahan luar biasa dan kekecawaan luar biasa bagi kami," ia memungkasi. Brasil tergabung di Grup A bersama Kroasia, Meksiko serta Kamerun. Skuad asuhan Luis Felipe Scolari akan memulai langkah mereka dengan menghapi Kroasia di Sao Paolo tanggal 13 Juni.. Sumber: Goal |
Posted: 31 May 2014 11:38 AM PDT BELGIA ingin terus memberi ancaman kepada tim unggulan di pentas Piala Dunia 2014. Hanya ada satu cara: menang dan menang! Kurang dari dua pekan, turnamen empat tahunan itu akan dihelat. Semua tim peserta, terus menyempurnakan kekuatan mereka. Tak terkecuali Belgia, yang dianggap sebagai tim kuda hitam paling menakutkan. Belgia memang jadi pusat perhatian berkat keberhasilan mereka merajai fase kualifikasi zona Eropa. Eden Hazard dan kawan-kawan, melaju ke Brasil dengan status juara grup tanpa sekalipun mengalami kekalahan. Tim asuhan Marc Wilmots itu juga dihuni pemain-pemain 'kelas satu'. Bahkan, tak sedikit yang menyebut skuat Belgia saat ini adalah generasi terbaik dalam satu dekade terakhir. Tapi, masih banyak hal yang harus dibuktikan. Tentu saja, Belgia wajib menjaga konsistensi mereka dalam memenangkan laga, sekalipun hanya berstatus uji coba. Ejian berat pun sudah menunggu di Friends Arena, kandang timnas Swedia, Senin (2/6) dini hari WIB. Belgia, butuh performa terbaik untuk mengalahkan Zalatan ibrahimovic dan kawan-kawan. "Tak salah lagi, pertandingan ini memang lebih spesial ketimbang laga-laga uji coba sebelumnya. Swedia tim tangguh dan mereka hanya kurang beruntung tak bisa berkiprah di Piala Dunia," ujar pelatih Marc WIlmots dilansir situs resmi FIFA. Wilmots akan menurunkan skuat terbaiknya dalam pertandingan ini. Kuartet lini tengah, Kevin de Bruyne-Eden Hazard-Marouane Fellaini-Alex Wietsel, siap 'melayani' duet lini depan yang diisi Kevin Miralas dan Romelo Lukaku. "Saya harap banyak pelajaran berharga yang diraih dalam pertandingan ini. Bukan soal menang atau kalah, yang terpenting adalah membentuk tim ini menjadi lebih siap untuk perang yang sesungguhnya," tandas Wilmots. Sementara itu, meski gagal melangkah hingga ke putaran final Piala Dunia, Swedia berpotensi menyulitkan langkah tim tamu. Bahkan, striker sekaligus kapten, Zlatan Ibrahimovic ingin membuktikan timnya lebih layak berkiprah di pentas terbesar jagat raya itu. "Saya sudah bilang berkali-kali, bahwa saya dan Swedia adalah tim dengan kelayakan tinggi untuk tampil di sana. Tetapi, kami tak beruntung dan sekarang kami hanya ingin memberi bukti kepada tim manapun dan siapapun," lugas penyerang Paris Saint-Germain itu. [rni] LIMA LAGA TERAKHIR SWEDIA |
You are subscribed to email updates from Inilah.com - Terkini To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Posting Komentar