BBCIndonesia.com | Berita

0 komentar

BBCIndonesia.com | Berita


Kenny Rogers duet lagi dengan Dolly Parton

Posted: 12 Oct 2013 10:52 PM PDT

Kenny Rogers

Selama kariernya, Kenny Rogers kerap digosipkan berhubungan asmara dengan Parton.

Tiga dekade setelah duet sangat sukses Kenny Rogers dan Dolly Parton dalam Islands in the Stream, duo penyanyi country itu akan muncul kembali dalam album terbaru Rogers.

Lagu duet ini akan menjadi single yang diunggulkan dalam album tersebut berjudul You Can't Make Old Friends, yang menurut kantor berita Associated Press sekali lagi menunjukkan kuatnya hubungan harmonis dua penyanyi gaek itu.

Namun Rogers membantah ada lebih dari sekedar hubungan profesional antara keduanya.

"Bekerja dengan Dolly selalu menjadi dorongan besar bagi saya karena kami adalah teman baik dan sudah sejak lama begitu,'' kata Rogers. ''Orang selalu menyangka kami punya hubungan cinta tetapi kami tidak mau merusak (pertemanan) itu karena kalau kami benar punya affair, kami akan kehilangan letupan itu. Kami cuma sering saling goda.''

Gosip hubungan samara antara keduanya sejak lama muncul dan kemudian dibumbui dengan berbagai pemberitaan tabloid di Amerika, namun menurut Rogers dua veteran country itu tak pernah serius menjalin hubungan diluar persahabatan profesional.

''Saya tak bisa jelaskan namun saling menggoda jauh lebih mengasyikkan dari hasrat asmara, karena ada yang ditunggu-tunggu,'' aku Rogers. ''Dia melakukannya lebih baik dari siapa pun yang saya pernah temui, dan itu sangat menyenangkan. Menyenangkan berada dalam satu ruangan dengan nya.''

Dolly Parton

Dolly Parton, 67, hingga kini masih sangat dihormati sebagai legenda country perempuan.

Penyanyi 75 tahun ini meminta penulis lagu Don Schlitz, yang menggubah ''The Gambler,'' agar menciptakan lagu yang bisa dinyanyikannya dengan Parton yang melukiskan hubungan mereka, dan lagu Old Friends itu lah hasilnya.

Sukses pasangan ini dalam Islands in the Stream tak diduga sebelumnya. Lagu itu ditulis oleh Barry Gibb anggota the Bee Gees, yang kemudian melesat menjadi hit No.1 di tangga lagu pop dan country sekaligus di AS pada tahun 1983.

Namun Rogers mengaku kesulitan menyanyikan lagu itu sebelum Parton (67) masuk studio.

''Saya menyanyikan lagu itu selama empat hari tanpa dia dan saya bilang, 'saya sudah tidak suka lagu ini lagi,''' kata Rogers mengenang. ''Manager saya baru saja bertemu Dolly dan dia mengajaknya masuk (studio), dan hanya dalam 40 menit lagu itu berubah total.''

Album baru Rogers dirilis pekan ini bertepatan dengan 75 tahun usia Rogers yang juga akan masuk dalam jajaran Country Music Hall of Fame pada 27 Oktober nanti.

''Saya sedang dalam posisi yang sangat menyenangkan dalam hidup,'' katanya. ''Saya sudah menikah selama 16 tahun, sudah hidup bersama 21 tahun. Saya punya dua anak umur 9 tahun yang sangat hebat, dan masih diizinkan mengejar mimpi saya sedikit. Apa lagi yang kurang?''

Tudingan rekayasan foto Kim Jong-un

Posted: 12 Oct 2013 10:04 PM PDT

Kim Jong-un

Sekilas tak ada yang aneh dengan foto Kim Jong-un bersama sejumlah pembantu dekatnya ini, mereka sedang mengunjungi lokasi sebuah rumah sakit anak yang akan segera selesai dibangun di Pyongyang.

Namun foto tersebut - dirilis oleh kantor berita resmi Korea Utara KCNA - menjadi sorotan pengguna internet yang menuding pembuat foto dengan sengaja memasukkan sosok Kim serta pembantunya dalam lanskap foto rumah sakit.

"Apa Anda lihat ada bayangan dan pencahayaannya?" tukas Brian Ashcraft, editor situs web untuk game, Kotaku.

"Sosok-sosok ini kelihatannya ditempatkan disitu." Dengan memperbesar ukuran foto ini, dalam sebuah posting di internet berjudul Korea Utara masih Payah dalam urusan Photoshop, Ashcraft mengatakan "Kaki seperti mengambang, kemudian ada bayangan ganjil di sekitar tangan".

Foto ini adalah satu dari serangkaian gambar yang menunjukkan Kim sedang memeriksa pusat pediatri di Pyoangyang dan - di mata pemirsa awam - foto-foto tersebut nampak sama saja.

Tetapi banyak yang membaca posting Ashcroft dan mempertanyakan apakah foto tersebut memang benar direkayasa, dengan mengatakan hasil yang demikian hanya lah efek penggunaan flash.

Seorang pembaca berkomentar: "Saya seorang fotografer dan hal pertama yang saya pikirkan adalah (foto itu tak biasa) karena pemakaian reflektor atau pemakaian poin cahaya lebih tinggi diatas lensa. Akibatnya bagian pinggir subyek foto jadi nampak artifisial."

Kim Jong-un

Sementara pembaca lain berkomentar tak ada alasan untuk menukangi foto yang sama sekali biasa saja.

Lepas dari debat teknis tersebut, ini bukan pertama kalinya Pyongyang menjadi bahan perdebatan karena urusan foto.

Pada bulan Maret, di tengah sengitnya kontroversi senjata nuklir Korea Utara, KCNA merilis sebuah foto yang diklaim menunjukkan pasukan sedang menuruni sebuah hovercraft dalam rangka latihan latihan militer.

Namun menurut Alan Taylor, yang menulis untuk jurnal the Atlantic: "Setidaknya ada dua, mungkin tiga mesin hovercraft yang ditempelkan dalam foto itu." Kantor Berita AFP, yang menyebarkan gambar itu atas nama KCNA, kemudian menarik foto tesebut karena "ada bukti rekayasa", tambah Taylor.

Webber tetap berjuang keras atasi Vettel

Posted: 12 Oct 2013 09:14 PM PDT

Webber dan Vettel

Webber dan Vettel tersenyum di podium, namun tetap sengit bersaing di arena sirkuit.

Mark Webber mengatakan akan tetap berlomba sekuat tenaga di Jepang meski sudah hampir pasti rekan satu timnya Sebastian Vettel akan menggondol gelar juara balap Grand Prix F1 tahun ini.

Pembelap asal Australia ini akan mengambil Klik posisi start di pole mendahului Vettel, yang jika berhasil meraih gelar tahun ini akan memenangkan title keempatnya.

Webber mengatakan: "Kami punya standar balapan. Yakni semua orang berlomba untuk mereka sendiri agar beroleh hasil maksimum.

"Itu berarti saya harus menang dan yang lainnya terserah. Kalau Seb bisa mendapat poin lebih banyak dari Fernando (Alonso), bagus untuk dia dan untuk tim."

Masalah urutan pembalap dalam tim adalah persoalan sensitif di tim Red Bull setelah Vettel mengabaikan perintah Klik agar tak menyalip Webber saat membalap di Grand Prix Malaysia bulan Maret tahun ini.

Aksi Vettel itu membuat Webber geram meski akhirnya pembalap Jerman itu minta maaf, dua pekan kemudian ia mengatakan akan Klik tetap melakukan hal yang sama dan bahwa Webber tak "layak" jadi juara.

Vettel juga mengatakan ia tak didukung Webber di masa lalu, yang menurut Webber merupakan tudingan menggelikan.

Webber akhirnya mencatat waku 0,174 detik lebih awal dari Vettel di babak kualifikasi pada balapan pekan ini, antara lain karena Vettel mengalami gagal sistem pendorong kecepatan pada kendaraannya sehingga kehilangan waktu 0,3 detik per putaran.

Pemilik tim Red Bull Christian Horner tak menjawab pasti saat ditanya setelah sesi kualifikasi apakah para pembalapnya akan didizinkan berlomba secara bebas hari ini (Minggu, 13/10) di Sirkuit Suzuka.

"Mereka berlomba demi tim," kata Horner. "Mereka bebas berlomba dan tujuannya adalah hasil terbaik untuk tim."

Sejauh ini Vettel telah memenangkan delapan kali balap GP dari 14 Seri yang dilombakan, termasuk empat kali berturut-turut di Korea Selatan, Singapura, Italia dan Belgia. Akibat dominasi ini, menurut pembalap Inggris Lewis Hamilton, Vettel Klik membawa risiko membuat fans meninggalkan arena balap F1.

Nico Rosberg dari tim Mercedes serta Fernando Alonso dari Ferrari, masing-masing memenangkan dua kali sesi GP tahun ini, namun Webber belum pernah sekali pun menang.

Siklon phailin timbulkan kerusakan parah

Posted: 12 Oct 2013 08:45 PM PDT

phailin

Pohon bertumbangan dan menurut laporan media sudah menyebabkan jatuh korban.

Topan Phailin menimbulkan kerusakan besar di di selatan India, menumbangkan pohon dan merobohkan papan besi penunjuk jalan serta menyebabkan padamnya aliran listrik di berbagai tempat, sementara jumlah korban menurut laporan media mencapai lima orang.

Di beberapa titik rumah warga rusak parah dimana jendela remuk dan atap rumah terbawa pusaran angin. Para korban yang tewas dilaporkan akibat terkena robohan pohon serta runtuhnya bangunan rumah warga.

Wartawan BBC, Andrew North, menceritakan kerusakan luar biasa di Brahmapur, lokasi pantai dimana angin siklon phailin pertama kali mengamuk dari laut.

Papan nama toko dan berbagai benda bangunan lain terbang tinggi di udara terbawa gelombang angin sementara dekorasi yang disiapkan untuk sebuah ritual perayaan akbar agama Hindu berantakan kemana-mana di jalanan setempat.

Menurut pejabat resmi warga Klik dilarang tetap berada di rumah-rumah mereka, dibangun dari tanah lempung dan atap ijuk di sepanjang pantai negara bagian Orissa dan Andhra Pradesh, namun sebagian warga menolak perintah ini.

"Banyak yang enggan mengungsi, harus diyakinkan dulu, dan kadang kala polisi harus memaksa mereka indah ke lokasi aman," kata Menteri Dalam Negeri Sushilkumar Shinde.

Phailin

Tak semua warga bersedia diungsikan dan sebagian bahkan diungsikan paksa polisi.

Tentara India disiagakan untuk menghadapi kondisi bahaya serta upaya pemberian bantuan darurat. Pesawat helikopter dan paket makanan juga disiapkan untuk diterbangkan ke titik-titik terdampak.

Hingga Sabtu (12/10) diperkirakan sudah 500.000 orang mengungsi akibat serangan angin ganas ini.

Kekuatannya diperkirakan mencapai 200 km/jam saat siklon phailin memukul wilayah pantai dekat Gopalpur, Orissa state, Sabtu malam.

Menurut otoritas setempat angin diperkirakan akan menimbulkan ombak tinggi dan menyebabkan kerusakan parah.

Namun kali ini pemerintah setempat mengklaim persiapan yang dilakukan sudah lebih baik ketimbang saat siklon serupa mengantam wilayah ini tahun 1999 sehingga menewaskan ribuan orang di Orissa.

Siklon ini dikategorikan sebagai "sangat berbahaya", dan Kepala Badan Meteorologi India, LS Rathore, dengan menambahka kekuatannya tak akan berubah hingga enam jam setelah serangan angin gawat ini pertama kali muncul.

AS menangkap komandan senior Taliban

Posted: 12 Oct 2013 08:30 AM PDT

Latif Mehsud

Amerika Serikat menyebut Latif Mehsud sebagai 'pemimpin teroris'.

Seorang komandan senior Taliban Pakistan, Latif Mesud, berhasil ditangkap oleh pasukan Amerika Serikat.

Departemen Luar Negeri AS yang mengeluarkan pernyataan tidak memberikan rincian tentang operasi penangkapannya selain dia ditangkap di Afghanistan timur dan dibawa ke pangkalan militer AS di Bagram, di dekat ibukota Kabul.

Dia dilaporkan sedang dalam perjalanan pulang dari pembicaran tentang pertukaran tahanan dengan para aparat intelijen Klik Afghanistan.

Pemerintah Klik Amerika Serikat menyebutnya sebagai 'pemimpin teroris' dan merupakan kawan dekat pemimpin Taliban Klik Pakistan, Hakimullah Mehsud.

Penangkapannya disebut membuat marah Presiden Afghanistan, Hamid Karzai, yang sedang melakukan perundingan di Kabul dengan Menteri Luar Negeri AS, John Kerry, Sabtu 12 Oktober.

Seorang juru bicara Presiden Hamid Karzai, Aimal Faizi, mengatakan kepada harian Washington Post, "Amerika memaksa untuk menyingkirkannya dan membawanya ke Bagram."

Faizi mengatakan Mehsud akhirnya bersedia berunding dengan intelijen Afghanistan setelah pendekatan selama berbulan-bulan.

Pasukan AS

Pasukan NATO rencananya akan meninggalkan Afghanistan pada akhir 2014.

Sebelumnya, sejumlah media Pakistan dan AS memberitakan bahwa pemerintah Karzai ingin merekrutnya sebagai penghubung dalam upaya perundingan damai.

Kelompok Taliban Pakistan dituduh bertanggung jawab atas serangkaian serangan di Pakistan yang menewaskan ribuan orang.

Mereka juga dituding berada di belakang upaya pemboman Times Square di New York tahun 2010 dan beberapa serangan atas diplomat AS di Pakistan maupun penduduk sipil.

Pengumuman tentang penangkapan Mehsud ini bersamaan dengan perundingan antara Afghanistan dan AS mengenai kesepakatan keamanan yang selama ini belum tercapai.

Kesepakatan akan mengatur keberadaan pasukan AS untuk di Afghanistan setelah penarikan mundur pasukan Klik NATO dari negara itu tahun 2014.

Pekan lalu, Klik Presiden Hamid Karzai mengatakan NATO telah gagalKlik menciptakan stabilitas di negaranya selama satu dekade berada di sana.

Karzai -yang masa jabatannya sebagai presiden tinggal enam bulan lagi hingga pemilihan presiden April 2014- menambahkan bahwa prioritasnya kini adalah membawa keamanan dan stabilitas ke Afghanistan, termasuk kesepakatan berbagi kekuasaan dengan Taliban.

Penyanyi legendaris al-Safi meninggal dunia

Posted: 12 Oct 2013 06:05 AM PDT

Wadih al-Safi

Wadih al-Safi sering disebut sebagai Frank Sinatra-nya Timur Tengah.

Salah seorang musisi penting di dunia Arab, Wadih al-Safi, meninggal dunia di Beirut, Libanon, pada usia 92 tahun.

Pria Libanon ini memulai karir musiknya, sebagai penggubah lagu dan sekaligus penyanyi, pada tahun 1930-an dan menjadi pelopor dari gerakan yang membuat musik Libanon maupun penyanyinya populer di negara-negara Arab.

Karya al-Safi mencapai tiga ribu lagu lebih dan dia sering disebut sebagai Frank Sinatra-nya Timur Tengah.

Sejumlah orang memberi penghormatan atasnya setelah kematiannya diumumkan Jumat (11/10) malam.

Wartawan BBC, Sebastian Usher, melaporkan al-Safi juga menggubah lagu yang didedikasikan untuk perang saudara di Libanon.

Gubahannya itu dinilai memberi rasa kebanggaan atas negara mereka, yang sempat tercabik-cabik oleh perang saudara yang berkepanjangan.

Dia mulai menarik perhatian masyarakat luas ketika menang kontes musik di Libanon pada akhir 1930-an.

Dalam beberapa dekade kemudian dia -bersama dua 'diva' Libanon yang terkenal, Fairouz and Sabah- menjadi ujung tombak dalam kebangkitan kebudayaan Libanon yang membuat musik Libanon menyebar ke negara-negara Arab lain hingga ke masyarakat pecinta musik Arab di belahan dunia lain.



Posting Komentar